Seiring dengan berkembangnya zaman, teknologi yang dipakai pun semakin beraneka ragam. Banyak penemuan akhir-akhir ini yang menggunakan teknologi unik. Salah satunya yaitu mobil tenaga angin.
Dewasa ini sedang
gencar-gencarnya penggunaan teknologi ramah lingkungan. Mobil hybrid yang
pernah dibuat sebelumnya, diklaim lebih irit bahan bakar dan ramah lingkungan.
Namun, sebenarnya teknologi tersebut tidaklah seefisien yang diharapkan.
Mobil hybrid yang ada
sekarang masih menggunakan mesin konvensional yang berbahan bakar utama minyak,
dan tentunya menghasilkan gas buang. Sedangkan mobil yang dikembangkan sebuah
perusahaan di New York ini benar-benar bebas emisi.
Mobil ini sedang
dikembangkan oleh mantan Insinyur F1 dan didukung oleh produsen kendaraan Tata Motors.
Mobil ini bergerak dengan memanfaat propulsi
udara yang dimampatkan. Udara bertekanan ini berasal dari mesin
kompresor yang disimpan dalam sebuah tangki fiber
carbon. Tangki didesain menyatu dengan chasis. Untuk mengisi penuh tangki
udara itu hanya dibutuhkan waktu kurang dari tiga menit. Lebih cepat
dibandingkan dengan mengisi batteray mobil meski lewat quick charge sekali pun. Volume penuh udara tangki mampu
menjalankan kendaraan hingga empat jam.
Mobil angin
ini didesain supanya nyaman dipakai. Body mobil ini berbahan dasar fiberglass, sehingga berat kosongnya
hanya 350 Kg. Biaya pembuatan pun terpangkas menjadi sekitar 2.500
Poundsterling atau sekitar 50 Juta Rupiah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar